Hubungi Kami (0274) 5022 529 admin@akpy-stiper.ac.id

Alumni AKPY STIPER Diminati Bumitama Gunajaya Agro

27 Apr 2024
ADMIN
199

Jakarta, SAWIT INDONESIA – PT Bumitama Gunajaya Agro mengakui lulusan program studi Pemeliharaan Tanaman Kelapa Sawit dan Pembibitan Tanaman Kelapa Sawit, AKPY STIPER diminati untuk mengisi pimpinan kebun level bawah, yakni Mandor dan Kerani. Setiap tahunnya mencapai 75 – 100 alumni, meliputi putra maupun putri.


Seperti diketahui, jenjang Diploma 1 AKPY STIPER merupakan program pendidikan vokasi dari Beasiswa Sawit dari Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) dan Ditjen Perkebunan – Kementerian Pertanian. Yang dididik dengan kurikulum khusus oleh lembaga pendidikan di bidang kelapa sawit yang melahirkan tenaga kerja profesional untuk mendukung perkebunan kelapa berkelanjutan di Indonesia.


Head of Human Capital PT Bumitama Gunajaya Agro Agus Sutrisno menyampaikan lulusan atau alumni AKPY STIPER saat ini menjadi salah satu sumber utama dalam perekrutan tenaga kerja di BGA.


“Semenjak berdirinya hingga sekarang selama 6 tahun ini, pihak PT BGA aktif menerima para lulusan Diploma 1 Prodi Pembibitan Tanaman Kelapa Sawit dan Pemeliharaan Tanaman Kelapa Sawit,” katanya dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi sawitindonesia.com, beberapa waktu lalu.


Dijelaskan Agus, jenjang program Diploma 1 AKPY STIPER, tepat untuk SDM di perkebunan kelapa sawit. Sebab, demografi mahasiswanya didominasi anak-anak karyawan maupun masyarakat di sekitar sentra-sentra perkebunan kelapa sawit dari berbagai daerah baik di Sumatera maupun di Kalimantan.


“Yang pada umumnya telah mengetahui perkebunan kelapa sawit sejak lahir. Mengingat hidupnya sudah berada di lingkungan perkebunan kelapa sawit,” jelasnya.


“Dengan bekal keilmuan perkebunan yang diperoleh para lulusan AKPY STIPER ini, tepat untuk memenuhi kebutuhan pada posisi Mandor dan Kerani di lapangan. Namun dalam perjalanannya setelah direkrut dan bekerja sebagai Tim Supervisi, ternyata memiliki potensi yang besar, maka para lulusan pun memiliki kesempatan untuk bisa mendapatkan promosi menjadi Staf Perkebunan/ di level manajerial,” imbuh Agus.


Dari informasi yang didapat, pihak BGA dalam memenuhi kebutuhan level manajerial/staf perkebunan kelapa sawit dari 3 sumber. Pertama, adalah program regular yang kami sebut sebagai Basic Development Program (BDP) untuk Agronomy, Mill, Traksi & Administrasi, yang kandidatnya adalah para Sarjana terkait.


Kedua, perekrutan pro-hire, kandidat yang sudah berpengalaman. Dan, ketiga, promosi dari internal, Tim Supervisi /Mandor, Kerani dan Admin yang berkinerja baik dan memiliki potensi untuk dikembangkan.


‘Dengan komposisi tiga sumber tersebut, sehingga kebutuhan operasional dapat terus terjaga dan proses kaderisasi atau mempersiapkan calon pemimpin tidak terkendala,” ungkap Agus.


Bahkan, khusus alumni AKPY STIPER, saat ini telah ada beberapa yang menunjukan performance terbaik dan telah mendapatkan promosi menjadi level manajerial salah satunya Aldres Pratama.


“Kami berharap, mudah-mudahan AKPY STIPER terus maju-berkembang dan para lulusannya semakin kompeten, sehingga ikut berkontribusi dan memiliki andil nyata bagi perkembangan perkebunan khususnya kelapa sawit dan secara luas bagi bangsa dan negara ini,” kata Agus.


Menariknya, dalam proses perekrutan pihak perusahaan dapat melakukan seleksi saat mahasiswa ini masih menempuh kegiatan akademiknya atau saat melakukan Praktik Kerja Lapangan (PKL).


“Inilah salah satu yang memudahkan bagi perusahaan (BGA) dalam menyusun kebutuhan tenaga kerja untuk di lapangan,” pungkas Agus.


Sumber : Sawit Indonesia


Berita Terkini

© 2023 Copyright : AKPY-STIPER